DUMAI, RiaunetNews.com – Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat menyalurkan bantuan bagi Penyandang Disabilitas dan Lanjut Usia (Lansia) yang dilaksanakan di Gedung Sri Bunga Tanjung, Jalan Putri Tujuh, Kota Dumai, Senin (12/12/2022).
Setidaknya, sebanyak 300 orang penyandang disabilitas dan lansia merupakan warga Dumai saat itu memperoleh bantuan dari Pemerintah Kota (Pemko) Dumai.
Dalam acara bakti sosial tersebut, Walikota Dumai H. Paisal, SKM MARS, menyerahkan langsung secara simbolis 300 orang penerima bantuan tersebut dengan rincian 197 penyandang Disabilitas dan 103 Lansia berasal dari 7 Kecamatan di Kota Dumai.
Bantuan yang diserahkan oleh Pemko Dumai ini yakni berupa uang tunai sebesar Rp 300.000.
Sebagaimana diketahui, bantuan yang disalurkan Pemko Dumai ini merupakan kedua kalinya bersumber dari anggaran APBD Kota Dumai tahun 2022.
Penyaluran bantuan bertujuan untuk memulihkan ekonomi bagi warga khususnya yang terdampak pandemi Covid-19.
Walikota Dumai H. Paisal, SKM MARS, dalam kesempatan acara itu berharap dan berpesan dengan adanya bantuan bagi warga disabilitas dan lansia dapat terbantu agar uang tersebut dapat digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat.***